Laporan Reporter Tribun Jogja, Iwan Al Khasni
TRIBUNJOGJA.COM, SLEMAN - MENCARI bakat pemain lokal dengan cara pergi ke daerah-daerah terpencil seperti yang dilakukan Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri ternyata pernah dilakukan oleh Pelatih PSS Sleman, Herry Kiswanto saat dipercaya mengelola Persiraja Banda Aceh.
Pria kelahiran Aceh itu melakukan hal yang sama kala membawa Persiraja promosi ke Indonesia Super League (ISL). Saat itu, dia mengandalkan pemain lokal yang bertalenta dan punya semangat di sepakbola, plus dukungan penuh dari pemerintah daerah (Pemda) setempat.
Ditemui Superball di Mes Pemain PSS Sleman sehari setelah datang ke Sleman, Kamis (22/5), Herkis mengakui cara itu pada dasarnya efektif untuk mengumpulkan bakat terpendam pemain muda sepakbola di Indonesia.
"Di daerah-daerah banyak, beberapa diantara Syakir Sulaiman yang pernah gabung Persiraja Banda Aceh, Alm Akli itu juga satu diantara pemain asli Aceh yang bagus,"kata Herkis.
Hanya saja, menurut Herkis, bakat-bakat muda itu terkendala oleh faktor fasilitas yang kurang mendukung sehingga terkendala saat latihan, khususnya lapangan sepakbola yang sesuai setidaknya rata dan tak bergelombang.
"Jika dimiliki di daerah akan sangat mendukung para pemain muda yang ingin merintis karir di sepakbola,"ungkap pelatih yang pernah menukangi Persiba Balikpapan itu.
Sebagai mantan pemain senior timnas Indonesia, Herry yang juga akrab dipanggil Akang itu punya harapan Indonesia mampu secara bertahap maju di bidang sepakbola dengan materi pemain lokal dari Sabang sampai Merauke. (Iwe)
Anda sedang membaca artikel tentang
Herry Kiswanto Cari Bakat Pemain Lokal
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/05/herry-kiswanto-cari-bakat-pemain-lokal.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Herry Kiswanto Cari Bakat Pemain Lokal
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Herry Kiswanto Cari Bakat Pemain Lokal
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar