Bakrieland Klaim Apartemen Sudah Terjual 65 %

Written By Unknown on Kamis, 24 April 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Victor Mahrizal

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA – PT Bakrieland Development melalui anak usahanya PT Graha Multi Insani meluncurkan proyek Hadiningrat Terrace, berupa apartemen dan hotel yang terletak di daerah Jalan Prof Sardjito, Yogyakarta.

Untuk apartemen menyasar kepada kalangan mahasiswa dimana lokasi apartemen tersebut hanya berjarak 500 meter dari Universitas Gajah Mada (UGM). "Apartemen ini kita tujukan kepada kalangan mahasiswa, dan juga kepada investor yang ingin memiliki tempat tinggal disaat sedang berlibur ke Yogyakarta," kata Chief markering Officer PT Graha Multi Insani, Indra Gunawan, Rabu, (23/4).

Perseroan menganggarkan investasi sebesar Rp150 miliar untuk project Hadiningrat Terrace. Apartemen, dibanderol pada kisaran harga Rp450 sampai Rp850 juta per unit dan mulai diserah terimakan pada akhir tahun 2014. "Serah terima akhir tahun depan atau awal 2015. untuk pembeli 20 unit pertama akan mendapat harga spesial," ujarnya.

Apartemen yang dikembangkan di atas lahan 3177 meter persegi ini memiliki 272 unit yang terdiri dari tipe studio (20 m2), dan tipe dua kamar (43 m2). Dan di lokasi yang sama juga akan dibangun hotel bintang tiga dengan 112 unit kamar.
Untuk hotel tersebut akan mereapkan konsep modern dengan sentuhan mininalis etnik. Hotel dengan fasilitas kolam renang itu mempunyai target eksekutif muda, professional, kalangan bisnis civitas akademika dan dosen.

Hadiningrat Terrace yang sudah dipasarkan sejak akhir 2013, diklaim hingga kini penjualan telah mencapai 65 persen. Mereka optimis dengan respon yang positif yang diberikan masyarakat, project Hadiningrat Terrace dapat terjual habis di tahun 2014.

Sejalan dengan Ground Breaking Hadiningrat Terrace, PT Graha Multi Insani juga melakukan prosesi Topping Off untuk project Awana Condotel, yang lokasinya di Alun-Alun Selatan Jalan mayjen Sutoyo Yogyakarta. "Kami sangat bersyukur dan bangga karena persentase penjulan Awana Condotel sudah mencapai 100 persen. Kami meyakini, hal ini tidak lepas dari loyalitas customer yang telah membeli unit berulang kali di beberpa project kami lainnya," tukasnya.(vim)

Skandal Kuliner Terkait
Disegel, Bakpia Tidak Asli Jadi Buronan di Malaysia


Anda sedang membaca artikel tentang

Bakrieland Klaim Apartemen Sudah Terjual 65 %

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/04/bakrieland-klaim-apartemen-sudah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bakrieland Klaim Apartemen Sudah Terjual 65 %

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bakrieland Klaim Apartemen Sudah Terjual 65 %

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger