Ratusan Anak Ikuti Gebyar Budaya Anak

Written By Unknown on Minggu, 11 November 2012 | 11.22

Tribun Jogja - Minggu, 11 November 2012 10:43 WIB

Laporan Reporter Tribun Jogja, Yudha Kristiawan

TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL

- Ratusan anak yang berasal dari siswa PAUD hingga SMP memeriahkan gelaran Gebyar Budaya Anak yang diselenggarakan oleh komunitas Lir-ilir di Balai Desa Tamantirto, Kasihan, Bantul, Minggu (11/11/2012) siang.

Meskipun cuaca panas menyengat, ratusan siswa ini nampak sangat menikmati lomba yang sebagian digelar di lapangan Kasihan, seperti lomba tarik tambang, gobak sodor dan egrang.

Menurut koordinator acara, Yulinggar Adhi laksmono, tujuan diadakannya acara gebyar budaya anak ini adalah untuk nguri-uri dolanan tradisional yang lambat laun mulai ditinggalkan anak-anak sekarang.

"Kami dari Komunitas Lir-ilir, generasi muda Dusun Brajan, Tamantirto, Kasihan, Bantul, ingin kembali menghidupkan dolanan anak yang sudah tergerus oleh permainan modern yang mengandalkan teknologi," ujarnya di sela acara, Minggu (11/11/2012).(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ratusan Anak Ikuti Gebyar Budaya Anak

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2012/11/ratusan-anak-ikuti-gebyar-budaya-anak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ratusan Anak Ikuti Gebyar Budaya Anak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ratusan Anak Ikuti Gebyar Budaya Anak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger