TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama membenarkan surat pengunduran dirinya sebagai kader Partai Gerindra yang tersebar di sosial media.
"Iya, benar," kata Basuki singkat dalam pesan singkatnya kepada Kompas.com, Kamis (11/9/2014).
Pria yang akrab disapa Ahok itu mengaku tidak tahu siapa oknum yang menyebarkan surat pengunduran dirinya ke sosial media. "Saya enggak tahu siapa yang membuka," kata dia.
Lantas Basuki langsung menengok Iqbal, staf pribadinya yang berada di sisi dia. Tampaknya, Basuki telah mengetahui penyebar surat pengunduran dirinya itu. "Tanya dia (Iqbal) saja," lanjut Basuki.
Iqbal langsung mengangguk-angguk dan membenarkan kebenaran surat pengunduran diri Basuki. "Iya.. iya.. benar itu suratnya," jawab Iqbal.
Dengan diterimanya surat tersebut oleh DPP Gerindra, Basuki resmi keluar dari partai berlambang burung garuda itu. Pengunduran diri Basuki dari Gerindra karena adanya perbedaan pendapat terkait revisi RUU Pilkada bahwa kepala daerah dipilih oleh DPRD.
Pemilihan kepala daerah oleh DPRD, menurut Basuki, telah bertentangan dengan demokrasi dan reformasi yang tertanam di Indonesia. Revisi RUU Pilkada itu rencananya akan disahkan pada 25 September 2014 mendatang.
Anda sedang membaca artikel tentang
Ahok Benarkan Surat Pengunduran Dirinya Menyebar ke Medsos
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/09/ahok-benarkan-surat-pengunduran-dirinya.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Ahok Benarkan Surat Pengunduran Dirinya Menyebar ke Medsos
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Ahok Benarkan Surat Pengunduran Dirinya Menyebar ke Medsos
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar