Grand Artos Magelang Hadirkan Seni Batik Canting

Written By Unknown on Minggu, 31 Agustus 2014 | 11.23

Laporan Reporter Tribun Jogja, Pristiqa Ayun Wirastami

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Batik seringkali dikenal berasal dari daerah Yogyakarta, Solo, dan Pekalongan. Namun, Magelang ternyata juga memiliki batik khasnya sendiri

Grand Artos Aerowisata Hotel & Convention kembali menghadirkan seni membatik dengan canting yang berlangsung hingga 1 September 2014 di lobi hotel.

Canting berfungsi semacam pena, yang diisi lilin malam cair sebagai tintanya. Bentuk canting beraneka ragam, dari yang berujung satu hingga beberapa ujung.

Kelihaian pecanting batik mampu memberikan daya tarik tersendiri sehingga menimbulkan rasa penasaran tamu hotel untuk ikut membatik.

Kesenian membatik tersebut sengaja dihadirkan sebagai salah satu upaya untuk melestarikan dan mempromosikan batik serta memberikan edukasi budaya kepada pengunjung dan tamu hotel. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Grand Artos Magelang Hadirkan Seni Batik Canting

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/08/grand-artos-magelang-hadirkan-seni.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Grand Artos Magelang Hadirkan Seni Batik Canting

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Grand Artos Magelang Hadirkan Seni Batik Canting

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger