Ada Pentas Ketoprak Kolosal Gratis di Taman Budaya

Written By Unknown on Sabtu, 09 Agustus 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Gaya Lufityanti

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Ketoprak Kolosal yang dipersembahkan Dinas Kebudayaan DIY dan Taman Budaya akan menghibur pecinta budaya pada Sabtu (9/8) dan Minggu (10/8). Pada dua hari ini, akan ada dua ketoprak yang akan ditampilkan dan gratis bagi penontonnya.

Pada Sabtu (9/8), Ketoprak Kolosal 'Konvensional' akan menghadirkan pertunjukan bertajuk 'Sumunaring Surya ing Gagat Rahitna'. Pertunjukan akan berlangsung mulai pukul 19.30 di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta.

Ketoprak ini akan menampilkan naskah karya SH Mintardja yang diadaptasi naskah dari Tantida Isa. Adapun tim sutradara yang terlibat, antara lain Susilo Nugroho, Widayat, Bambang Paningron, Nano Asmorodhono, Puntung CM Pudjadi, dan Toelis Semero.

Kemudian pada Minggu (10/8), Ketoprak Kolosal 'Eksperimental' akan menampilkan pertunjukan 'Lingsir'. Pertunjukan akan dimulai pukul 19.30 di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta. Naskah ketoprak ditulis oleh Surya Anantya, yang diadaptasi dari naskah 'Sumunaring Surya ing Gagat Rahitna' karya SH Mintardja.

Tim sutradara yang terlibat dalam pertunjukan ini antara lain Ari Purnomo, RM Altiyanto Hermawan, Anter Asmaratedja, Gondol Sumargiyono dan Herry Limboex. (Tribunjogja.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ada Pentas Ketoprak Kolosal Gratis di Taman Budaya

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/08/ada-pentas-ketoprak-kolosal-gratis-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ada Pentas Ketoprak Kolosal Gratis di Taman Budaya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ada Pentas Ketoprak Kolosal Gratis di Taman Budaya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger