TRIBUNJOGJA.COM - Seorang suporter sepak bola terbakar hebat setelah flare yang ia nyalakan berubah menjadi bola api yang menjilat tubuhnya. Dikutip dari Dailymail, peristiwa yang terjadi saat berlangsungnya laga piala mahkota di Polandia antara kesebelasan Slask Wroclaw dan Zaglebie Lubin tersebut, sempat terekam kamera.
Dalam tayangan tersebut, terlihat bahwa pemicu utama munculnya bola api ternyata bukan semata-mata berasal dari flare yang dinyalakan oleh suporter ini. Namun, sebuah gas yang disemprotkan anggota polisi huru-hara, diduga kuat menjadi pemicu utamanya.
Sebagaimana dilansir Daily Mail, petugas kepolisian tersebut, menembakan gas ke arah si superter dengan maksud untuk memadamkan flare dan mengendalikan ulah suporter ini. Wajar saja, suporter tersebut tampak berulah dengan memanjat pagar diantara kursi penonton sambil menggenggam flare di tangannya.
Polisi pun bertindak dengan menyemprotkan gas. Diduga, polisi itu tak mengetahui bahwa dua zat kimia yang ditembakan tersebut justru merupakan material yang mudah terbakar atau mudah menyulut api. Sontak saja, flare tersebut berubah menjadi bola api dan menjilat badan si suporter ini.
Setelah terbakar, ia pun jatuh menuruni tangga. Beruntung, suporter ini tak mengalami luka serius. Ia bahkan langsung bangkit dan kembali lagi ke kursi penonton. (*)
Skandal Kuliner Terkait
Disegel, Bakpia Tidak Asli Jadi Buronan di Malaysia
Anda sedang membaca artikel tentang
Tubuh Suporter Terbakar Flare
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/04/tubuh-suporter-terbakar-flare.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Tubuh Suporter Terbakar Flare
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar