Peserta Berkostum Unik Joget

Written By Unknown on Minggu, 27 April 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Niti Bayu Indrakrista

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Puluhan peserta funwalk Tribun Jogja yang mengenakan kostum unik berjoget ria di depan panggung di area halaman barat Jogja Expo Center (JEC), Yogyakarta, Minggu (27/4/2014). Mereka berjoget dengan alunan lagu "Pokoke Njoget" yang diganti menjadi "Pokoke Luwak".

Diiringi alunan suara tiga biduan, mereka tampak bersemangat mengikuti alunan lagu. "Pokoke luwak, pokoke luwak, pokoke luwak!" teriak mereka, bersemangat.

Selagi para peserta kreatif berjoget, panitia melakukan penilaian, dan mengambil 10 peserta yang berkostum paling unik dan menarik. Mereka masing-masing mendapatkan Rp 250 ribu.

Ada peserta yang mengenakan topeng mirip reog, caping dengan hiasan luwak di atasnya, pakaian tradisional mirip suku Dayak, dan lain-lain.

Sementara puluhan peserta pemakai kostum unik lain juga tidak kecewa karena tetap mendapatkan hadiah. (Tribunjogja.com)

Skandal Kuliner Terkait :
Disegel, Bakpia Tidak Asli Jadi Buronan di Malaysia


Anda sedang membaca artikel tentang

Peserta Berkostum Unik Joget

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/04/peserta-berkostum-unik-joget.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Peserta Berkostum Unik Joget

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Peserta Berkostum Unik Joget

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger