Keputusan Mundur Gita Wirjawan Diapresiasi

Written By Unknown on Sabtu, 01 Februari 2014 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Sekjen PDI-Perjuangan, Tjahjo Kumolo mengatakan sikap Gita Wirjawan mundur sebagai Menteri Perdagangan patut diapresiasi, meskipun sedikit terlambat.

"Patut kita apresiasi," ungkap Politisi PDI-Perjuangan ini saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Sabtu (1/2/2014).

Karena, menurut Tjahjo, konsekuensi sebagai peserta konvensi capres suatu parpol, tentunya harus banyak meningalkan tugas utamanya sebagai pembantu presiden. Ditegaskan, sikap Gita ini pun bagian dari pertanggung-jawaban.

"Daripada rangkap jabatan, tapi waktu dan pikirannya habis buat kegiatan Konvensi yang harus konsentrasi penuh. Sedang tugas pokok kenegaraan sebagai menteri atau pejabat tinggi negara terbengkelai," tuturnya.

Lebih lanjut kata Tjahjo, sikap Gita harus juga menjadi cermin bagi capres lainnya yang juga merangkap pejabat tinggi negara.
(Andri Malau)


Anda sedang membaca artikel tentang

Keputusan Mundur Gita Wirjawan Diapresiasi

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/02/keputusan-mundur-gita-wirjawan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Keputusan Mundur Gita Wirjawan Diapresiasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Keputusan Mundur Gita Wirjawan Diapresiasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger