Bobol Kantor LIPI, Maling Gondol Uang Rp 15 Juta

Written By Unknown on Rabu, 22 Januari 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Hari Susmayanti

TRIBUNJOGJA.COM, GUNUNGKIDUL - Kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Pengembangan Proses Teknologi Kimia (BPPTK) LIPI di Desa Gading, Playen dibobol pencuri, Rabu (22/1/2014) dinihari. Uang tunai belasan juta rupiah yang disimpan dalam brankas raib dibawa kabur oleh pelaku yang diperkirakan lebih dari dua orang.

Para pelaku menjalankan aksinya dengan cara mencongkel pintu ruang keuangan. Pelaku kemudian membawa kabur kabur tiga buah brankas melalui selokan yang ada di bagian belakang kantor. Tiga buah brankas yang berhasil dicuri kemudian langsung di bongkar di pinggir sawah yang ada di belakang komplek perkantoran LIPI.

Kepala UPT BPPTK LIPI Hardi Julendra mengatakan pencurian yang menimpa kantornya pertama kali diketahui oleh pegawai cleaning service bernama Agus. Saat itu saksi hendak mengepel lantai yang ada di depan ruang keuangan. Saat sedang mengepel, alat pel yang digunakan membentur pintu ruang keuangan dan langsung terbuka.

Mengetahui ada hal yang janggal, dia langsung memberitahu petugas Satpam. Setelah dilakukan pengecekan, diketahui pintu ruang bagian keuangan rusak dan beberapa barang yang ada di dalamya hilang.

"Setelah mengetahui ruangan dibobol, petugas Satpam langsung melapor saya di rumah dinas yang ada di bagian belakang kantor. Saya langsung mengecek dan betul, ruangan dibobol. Pintu kemudian langsung saya tutupi dengan kursi supaya tidak ada yang masuk,"katanya.

Mengetahui telah terjadi pencurian, Hardi kemudian langsung melaporkannya ke Polsek Playen yang berjarak sekitar 200 meter dari lokasi kejadian. Petugas kepolisian kemudian langsung melakukan oleh tempat kejadian perkara.

Kerugian akibat pencurian ini menurut Hardi mencapai Rp 15,3 juta. Uang yang dibawa kabur merupakan dana operasional kantor.

"Kemarin transaksi terakhir jam 15.30. Sebenarnya di brankas yang satunya (tidak diambil pelaku) ada uang tunai juga,"ujarnya.

Saat ini kasus pencurian tersebut masih diselidiki oleh kepolisian. Petugas sudah melaksanakan olah TKP dan membawa brankas yang dijebol pelaku ke Polres Gunungkidul.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Bobol Kantor LIPI, Maling Gondol Uang Rp 15 Juta

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/01/bobol-kantor-lipi-maling-gondol-uang-rp.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bobol Kantor LIPI, Maling Gondol Uang Rp 15 Juta

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bobol Kantor LIPI, Maling Gondol Uang Rp 15 Juta

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger