Baru Gabung Sehari, Arema Langsung Coret Bek Korea Selatan

Written By Unknown on Jumat, 24 Januari 2014 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, MALANG - Baru sehari ikut latihan bersama Arema Cronus, Shin Ho Sung langsung dicoret. Pemain asal Korea Selatan (Korsel) ini sudah tidak terlihat dalam latihan di UB Sport Center, Jumat (24/1/2014).

General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo memastikan Sung sudah pulang kampung. Manajemen sudah berkomunikasi dengan tim pelatih sebelum mencoret Sung. Berdasar komunikasi ini, kemampuan Sung dianggap belum memenuhi kebutuhan Singo Edan.

Setelah pencoretan Sung, manajemen melanjutkan perburuan pemain asing. Pemain yang memiliki kemampuan bermain di stopper dan wing kanan, serta wing kiri menjadi idaman manajemen dan tim pelatih.

"Kami sudah membidik pemain asing. Kemungkinan besar dia sudah datang di Malang pada pekan depan," kata Ruddy kepada Surya Online (Tribunnews.com Network).

Pengusaha travel ini enggan membeber nama dan asal pemain asing tersebut. Menurutnya, yang jelas pemain itu akan memenuhi kuota asing milik tim kebanggaan Aremania.

Saat ini Arema Cronus sudah memiliki Theirry Gathussi (Perancis), Alberto 'Beto' Goncalves (Brazil), dan Gustavo Lopez (Argentina). Berbeda dengan Sung, pemain baru Singo Edan tidak melalui tahap seleksi. Menurutnya, pemain bidikan itu sudah pernah merumput di Liga Super Indonesia (LSI).

Jadi manajemen dan tim pelatih sudah memahami karakter permainan dan kemampuannya. Lagi-lagi Ruddy enggan membeber klub asal pemain asing itu.

"Kami memang mencari yang matang. Tidak ada waktu lagi untuk seleksi," tambahnya. Sebelumnya Singo Edan juga pernah menjajal jebolan Persik Kediri, Rendy Ramang.

Pemain yang mengantarkan Persik lolos ke LSI 2014 ini pun sudah dijajal dalam Inter Island Cup (IIC) 2014. Ruddy mengakui sebenarnya kemampuan Rendy sudah sesuai harapan manajemen dan tim pelatih. Tapi Rendy tidak siap mental merumput dihadapan Aremania.
Makanya pemilik nomor punggung 16 di Persik ini memilih meninggalkan Arema Cronus.

"Permainannya sangat bagus. Saya kaget saat dia pamit. Tapi bagaimana lagi," terang Ruddy. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Baru Gabung Sehari, Arema Langsung Coret Bek Korea Selatan

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/01/baru-gabung-sehari-arema-langsung-coret.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Baru Gabung Sehari, Arema Langsung Coret Bek Korea Selatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Baru Gabung Sehari, Arema Langsung Coret Bek Korea Selatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger