Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmodjo Tetep Usung "Bali Ndeso Mbangun Deso"

Written By Unknown on Rabu, 08 Mei 2013 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jateng, Bakti Buwono

TRIBUNJOGJA.COM, SEMARANG

- Petahana Bibit Waluyo kembali mengusung slogan yang digunakannya saat maju pada pemilihan Gubernur Jateng 2008 lalu. Motto 'Bali Ndeso Mbangun Deso' masih menjadi andalan dengan visi konkret yaitu masyarakat Jawa Tengah yang semakin sejahtera, berkarakter, mandiri, berkemampuan dan berdaya saing tinggi.

"Negara terkecil di Indonesia itu ya desa. Kalau desanya maju ya negaranya ikut maju dan sejahtera," tuturnya, Rabu (8/5/3013).

Hampir sama dengan Hadi Prabowo, Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmodjo juga mengusung enam misi. Adapun misi Bibit antara lain pertama, mewujudkan pemerintahan yang bersih dan profesional serta sikap responsif aparatur. Dua, pembangunan ekonomi kerakyatan dengan intensifikasi dan modernisasi pertanian dalam arti luas, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan industri padat karya. Tiga, memantapkan kondisi sosial budaya yang berbasiskan kearifan lokal.

Empat, pengembangan sumberdaya manusia berbasis kompetensi secara berkelanjutan. Lima, peningkatan perwujudan pembangunan fisik dan infrastruktur. Terakhir, mewujudkan kondisi aman dan rasa aman dan kehidupan masyarakat.

Antara HP dan Bibit memaparkan data yang sama mulai dari pertumbuhan ekonomi hingga ketahanan pangan. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmodjo Tetep Usung "Bali Ndeso Mbangun Deso"

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/05/bibit-waluyo-sudijono-sastroatmodjo.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmodjo Tetep Usung "Bali Ndeso Mbangun Deso"

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmodjo Tetep Usung "Bali Ndeso Mbangun Deso"

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger