Dua Rumah di Kabupaten Magelang Terancam Tebing Longsor

Written By Unknown on Senin, 18 Februari 2013 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Agung Ismiyanto

TRIBUNJOGJA.COM, MAGELANG

- Tebing setinggi 50 meter dengan panjang 25 meter di Dusun Dampit I, Desa Dampit, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang, terancam longsor. Akibatnya, dua rumah warga yang berada di atas tebing terancam. Bahkan, ada rumah yang telah terbawa longsor dan penghuninya harus mengungsi.

Menurut Kepala Dusun Dampit I, Sudiman, seperempat bagian rumah milik Supriyanto (47) bahkan sudah terbawa longsor. "Sementara rumah yang terancam adalah milik Pak Dirjo Utomo," katanya, Senin (18/2/2013).

Tanah longsor ini disebabkan oleh curah hujan yang tinggi. Bencana ini tak hanya mengancam rumah, tapi juga menutup akses jalan utama yang menghubungkan Desa Dampit, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang dengan Desa Kebonlegi, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

Sejak pagi, warga dan aparat TNI serta Polri berusaha membersihkan sisa longsor.

(Tribunjogja.com)

Penulis : Igt Agung Ismiyanto     ||     Editor : Igt Sigit Widya Purna N


Anda sedang membaca artikel tentang

Dua Rumah di Kabupaten Magelang Terancam Tebing Longsor

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/02/dua-rumah-di-kabupaten-magelang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Dua Rumah di Kabupaten Magelang Terancam Tebing Longsor

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Dua Rumah di Kabupaten Magelang Terancam Tebing Longsor

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger