Kepala Polisi Sektor Ciawi, Tasikmalaya, Eban Subarnas, menyebutkan, korban pemukulan Uu Yusuf ternyata tak hanya Anah, tapi juga tujuh orang lainnya. Lima di antaranya terpaksa dirawat di puskesmas setempat akibat mengalami luka parah.
"Ini ada pidana. Sebab, dikatakan pelaku gila harus ada pembuktian secara medis. Tapi, belum ada korban yang melapor ke kepolisian dan tokoh masyarakat sedang berembuk untuk mengobati secara alternatif atau medis," terang Eban, Sabtu (22/12/2012) siang.
Dari ketujuh korban, yang palih parah adalah Anah (80). Ia menderita luka sobek di kepala dan mendapatkan 17 jahitan. Anah sampai saat ini harus menjalani rawat inap untuk mendapatkan perawatan intensif.
Sementara keenam korban lainnya, yaitu Dede (61), Ijoh (70), Rahman (74), Neneng (50), Ikah (35), dan Asmita (56), diperbolehkan pulang setelah sempat mendapatkan pengobatan.
"Lima korban yang sempat dibawa ke puskesmas diperbolehkan pulang, kecuali bu Anah," ungkap Eban.
(Tribunjogja.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
Yusuf Hajar Ibu Kandung dan Enam Orang Lain Pakai Balok Kayu
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2012/12/yusuf-hajar-ibu-kandung-dan-enam-orang.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Yusuf Hajar Ibu Kandung dan Enam Orang Lain Pakai Balok Kayu
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Yusuf Hajar Ibu Kandung dan Enam Orang Lain Pakai Balok Kayu
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar