Tribun Jogja - Minggu, 21 Oktober 2012 10:33 WIB
TRIBUNJOGJA.COM, BANTUL
- Untuk barisan depan, Pelatih Persiba Bantul, Sajuri Syahid masih membutuhkan striker seperti Ugik Sugiyanto. Dari tiga ujung tombak yang mengikuti seleksi, selain Marcio Souza, masih jauh dari harapannya.Untuk lini tengah, ia menyatakan bahwa untuk membantu penyerangan sudah tidak masalah, tetapi saat membantu pertahanan ia masih butuh satu pemain lagi.
Pada posisi gelandang serang, ia mengakui permainan Basri Lohy cukup impresif, tetapi tidak sesuai dengan ciri permainan Persiba yaitu satu dua sentuhan. Mantan pemain PSIS Semarang, itu, menurutnya selalu membawa ke depan begitu mendapatkan bola.
"Gelandang bertahan, saya belum memiliki karena ternyata Gunawan kemampuannya masih jauh dari Arwin Rabdha dan Hasanudin yang usianya sudah tidak muda lagi," tuturnya.
Pada laga melawan pemenang timnas U-23 versus Solo Selection pada Minggu (21/10/2012) mendatang, ia akan kembali memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada seluruh pemain yang dibawanya. Tetapi, kini ia lebih berhati-hati untuk menyusun strategi pada final Batik Cup. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Persiba Butuh Tipe Seperti Ugik dan Arwin
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2012/10/persiba-butuh-tipe-seperti-ugik-dan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Persiba Butuh Tipe Seperti Ugik dan Arwin
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Persiba Butuh Tipe Seperti Ugik dan Arwin
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar