Pembangunan Jalan Layang Terpanjang di Jakarta Dimulai

Written By Unknown on Selasa, 10 Maret 2015 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meresmikan pembangunan paket Jalan Layang Kapten Tendean-Blok M-Ciledug, Selasa (10/3/2015). Peresmian tersebut dilakukan di Jalan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Ini (pembangunan jalan layang) sangat penting. Pembangunan paling panjang di DKI Jakarta sepanjang 9,8 kilometer," kata Djarot yang mewakili Gubernur DKI dalam ground breaking di pembangunan jalan layang Kapten Tendean - Blok M - Ciledug.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Yusmada Faizal, mengatakan, jalan layang ini merupakan jalan layang terpanjang yang dibuat oleh Pemerintah DKI Jakarta. Selain itu, menurut Djarot, jalan layang ini akan selesai di bulan Desember 2016. Namun, diharapkan paket itu selesai sebelum waktunya.

"Kita berusaha semakin cepat semakin baik. Kalo rancangan pagi Desember 2016. Kalo bisa September Alhamdulillah," kata Djarot.

Yusmada juga menuturkan, paket jalan layang untuk koridor 13 busway ini hanya diperuntukkan bagi transjakarta.

"Jalan Layang ini berfungsi untuk menunjang jalur khusus busway koridor 13. Nantinya diharapkan jangkauan pelayanan busway dapat diperluas dan digunakan oleh masyarakat," kata Yusmada.

Nantinya akan ada delapan paket selain pembangunan paket jalan layang Kebayoran Lama, yakni paket Kapt Tendean. Paket Santa, Paket Trunojoyo.

Paket Taman Puring, Paket Seskoal, Paket Kostrad dan Paket Adam Malik. Pembangunan delapan paket Jalan Layang tersebut merupakan paket jalan layang terpanjang yang dibuat oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. (tribunjogja.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pembangunan Jalan Layang Terpanjang di Jakarta Dimulai

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2015/03/pembangunan-jalan-layang-terpanjang-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pembangunan Jalan Layang Terpanjang di Jakarta Dimulai

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pembangunan Jalan Layang Terpanjang di Jakarta Dimulai

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger