Laporan Reporter Tribun Jogja, Hamim Thohari
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Lebih 2 ribu orang memadati jalan Margo Utomo, Minggu (8/3/2014). Mereka berkumpul untuk memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (Muri) pembuatan kerjinan daur ulang berbahan sampah plastik.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Yogyakarta ini dalam rangka Hari Peduli Sampah 2015. "Kegiatan kami selenggarakan sebagai tindak lanjut dari dicanangkannya bulan sampah oleh Gubernur belum lama ini," ungkap Ketua BLH Kota, Irfan Susilo di sela-sela acara.
Para peserta yang terdiri dari pelajar dan masyarakat umum tersebut tampak antusias membuat bros berbentuk kembang dari limbah plastik.
Nadya Melati Putri, seorang peserta menyatakan bangga bisa menjadi bagian acara ini. "Saya ini membuat bros dari bekas bungkus detergen. Nggak susah kok buatnya," ujar Melati. (tribunjogja.com)
Anda sedang membaca artikel tentang
BLH Ajak Warga Pecahkan Rekor Muri Daur Ulang Sampah
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2015/03/blh-ajak-warga-pecahkan-rekor-muri-daur.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
BLH Ajak Warga Pecahkan Rekor Muri Daur Ulang Sampah
namun jangan lupa untuk meletakkan link
BLH Ajak Warga Pecahkan Rekor Muri Daur Ulang Sampah
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar