Hari ini, Sepak Bola Dagelan PSS-PSIS Disidang

Written By Unknown on Selasa, 28 Oktober 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Dwi Nourma Handito

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - PSS Sleman dan PSIS Semarang harus bersiap untuk menerima sanksi atas apa yang terjadi di atas lapangan Stadion Sasana Krida AAU, Minggu (26/10/2014) kemarin. Seperti diketahui, dalam laga pamungkas grup N Babak Delapan Besar Divisi Utama tersebut, terjadi hal yang luar biasa dan bisa disebut sangat memalukan yakni terjadinya lima gol bunuh diri.

Apa yang terjadi dalam laga yang digelar pada sore hari tersebut dirasa mencederai dan merusak sportivitas yang dijunjung dalam olahraga. PT Liga Indonesia sebagai operator Divisi Utama pun bergerak cepat dan akan dengan tegas menyikapi hal tersebut.

PT Liga Indonesia berkoordinasi dengan Komisi Disiplin dan Komite terkait untuk menelusuri dan menguak apa yang terjadi dalam laga tersebut. Komisi Disiplin PSSI pun sudah berancang-ancang untuk menggelar sidang atas hal tersebut.

"Sidang Komdis akan dilakukan besok (hari ini)," kata Ketua Komisi Disiplin PSSI, Hinca Panjaitan ketika dihubungi wartawan, Senin (27/10/2014).

Kedua tim akan dipanggil ke Jakarta pada hari ini. Dimana jajaran pengurus, tim pelatih, kapten tim hingga pencetak gol bunuh diri akan dipanggil. Sementara itu, CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono menyebutkan bahwa apa yang terjadi adalah mencederai asas fair play yang dijunjung tinggi dalam sepakbola.

"Kita harus memproteksi integritas sepakbola dari hal-hal seperti ini, dan upaya mencederai fair play," kata Joko Driyono seperti dilansir dalam ligaindonesia.com.

Joko pun menyebutkan bahwa dalam kasus seperti yang terjadi dalam laga PSS vs PSIS yang melanggar fair play maka sanksi yang bisa diturunkan adalah skorsing. Selain juga bisa sanksi yang lebih berat yakni diskualifikasi dari kompetisi. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Hari ini, Sepak Bola Dagelan PSS-PSIS Disidang

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/10/hari-ini-sepak-bola-dagelan-pss-psis.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hari ini, Sepak Bola Dagelan PSS-PSIS Disidang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hari ini, Sepak Bola Dagelan PSS-PSIS Disidang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger