Cukup Rp125 Ribu Bisa Berlangganan K-Vision

Written By Unknown on Minggu, 21 September 2014 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Pristiqa Ayun Wirastami

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - K-Vision, perusahaan TV berlangganan berbasis Prabayar di bawah naungan Group of Television Kompas Gramedia memberikan kemudahan bagi para calon konsumen yang ingin berlangganan.

K-Vision bekerjasama dengan PT Astra Multi Finance (Spektra) memberikan kemudahan pembayaran pembelian produk K-Vision dengan sistem cicilan.

Arief TH Santoso selaku Area Sales Manager K-Vision DIY dan Jateng menjelaskan K-Vision adalah TV berlangganan yang dipasarkan dengan sistem perangkat dijual putus. Sehingga harga yang ditawarkan di awal cukup mahal yaitu sekitar Rp 1.100.000.

"Mungkin harga di awal yang cukup mahal dirasa berat. Oleh karena itu, kami bekerjasama dengan Spektra untuk memberikan program cicilan. Hanya dengan Rp125 ribu sebagai cicilan awal, pelanggan sudah bisa mulai berlangganan," kata Arief, Sabtu (20/9/2014).

Arief menjelaskan sistem jual putus yang ditawarkan K-Vision memberikan keuntungan bagi pelanggan, yaitu memungkinkan pelanggan untuk bisa memiliki alat decoder sendiri. "Jika biasanya alat decoder hanya disewakan, tapi di K-Vision alat tersebut dijual dan bisa dimiliki pelanggan," jelasnya.

R Apriliado Rustiawan selaku Asisten Manajer Marketing Spektra Area DIY menjelaskan Spektra menawarkan jangka waktu cicilan mulai dari 3 - 12 bulan.

"Bunga kreditnya flat, yaitu 1,9 persen per bulan. Syaratnya cukup fotocopy KTP," ujar Ado.

K-Vision juga memberikan hadiah langsung bagi pelanggan di daerah DIY. Antara lain gratis berlangganan Tribun Jogja selama 2 bulan, dapat kaos Tribuners seharga Rp150 ribu, dan voucher iklan baris Tribun Jogja seharga Rp200 ribu.

"Pelanggan bisa memilih salah satu hadiah langsung yang kami tawarkan tersebut," jelas Arief.

Di bulan pertama berlangganan, K-Vision juga memberikan gratis open all channel selama sebulan, channel Liga Inggris hingga Mei 2015, dan Indonesia Super Liga hingga November 2014.

K-Vision juga memiliki tiga channel baru, antara lain K+, saluran khusus acara-acara K-Pop. Ada pula channel MD Entertainment khusus untuk sinetron Indonesia dan channel Pelangi untuk film-film Indonesia.

"Saat ini total pelanggan kami di DIY dan Jateng berjumlah sekitar 5 ribu pelanggan. Jumlah itu sangat bagus bagi K-Vision sebab kami adalah perusahaan yang baru berdiri mulai pertengahan Maret kemarin," tutup Arief. (tribunjogja.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Cukup Rp125 Ribu Bisa Berlangganan K-Vision

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/09/cukup-rp125-ribu-bisa-berlangganan-k.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Cukup Rp125 Ribu Bisa Berlangganan K-Vision

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Cukup Rp125 Ribu Bisa Berlangganan K-Vision

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger