Jokowi-Iriana Nyoblos Diiringi Lagu "Salam 2 Jari"

Written By Unknown on Rabu, 09 Juli 2014 | 11.22

KOMPAS.com/FABIAN JANUARIUS KUWADO

Calon presiden Joko Widodo dan istri Iriana Widodo mengacungkan dua jari seusai menggunakan hak pilih di tempat pemungutan suara (TPS) 17, Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/7/2014) pagi. 

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA  - Calon presiden Joko Widodo dan istri Iriana Widodo menggunakan hak pilih di tempat pemungutan suara (TPS) 17, Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/7/2014) pagi. Lagu "Salam Dua Jari" mengiringi pencoblosan itu.

Pantauan Kompas.com, Jokowi dan istri datang ke TPS tepat pukul 10.12 WIB. Jokowi langsung ke tempat pendaftaran kemudian mengikuti tata cara pencoblosan. Tanpa menunggu lama, Jokowi dan Iriana masuk ke bilik suara. Keduanya sempat memeriksa surat suara dengan cara menerawangnya.

Sejumlah pendukung turut serta dalam proses pencoblosan capres nomor urut dua tersebut. Mereka meneriakkan lagu yang diciptakan sekaligus dipopulerkan oleh Slank dan artis-artis lain, yakni "Salam Dua Jari".

"Salam dua jari, jangan lupa pilih Jokowi. Salam dua jari, jangan lupa pilih Jokowi," demikian lirik yang dinyanyikan pendukung.

Proses pencoblosan Jokowi dan Iriana diakhiri dengan menunjukkan salam dua jari kepada wartawan. Jokowi bertolak dari TPS sekitar pukul 10.35 WIB. Belum diketahui pasti ke mana Jokowi akan beraktivitas usai pencoblosan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi-Iriana Nyoblos Diiringi Lagu "Salam 2 Jari"

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/07/jokowi-iriana-nyoblos-diiringi-lagu-2.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi-Iriana Nyoblos Diiringi Lagu "Salam 2 Jari"

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi-Iriana Nyoblos Diiringi Lagu "Salam 2 Jari"

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger