Laporan Reporter Tribun Jogja, Dwi Nourma Handito
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Cuaca tidak menentu yang saat ini terjadi di wilayah DIY disebabkan karena gangguan cuaca jangka pendek. Dimana terdapat badai tropis Rammasun di Filipina yang mengakibatkan adanya perubahan pola angin di DIY.
Perubahan pola angin tersebut, menyebabkan terkumpulnya uap air dan terbentuknya awan hujan di wilayah DIY. Sehingga dibeberapa hari terakhir, wilayah DIY diguyur hujan dalam intensitas ringan hingga sedang.
"Saat ini sedang terjadi gangguan cuaca jangka pendek, dimana ada badai tropis di Filipina yang mengakibatkan perubahan pola angin di DIY. Perubahan pola angin tersebut menyebabkan terkumpulnya uap air dan terbentuk awan hujan," kata Kasie Data dan Informasi, BMKG Yogyakarta, Tony Agus Wijaya, Senin (14/7/2014).
Adanya gangguan cuaca jangka pendek ini juga berpengaruh terhadap gelombang laut di perairan selatan DIY. BMKG Yogyakarta memperkirakan gangguan cuaca jangka pendek ini akan terjadi hingga tiga hari kedepan. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Gangguan Cuaca Jangka Pendek Terjadi di DIY
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/07/gangguan-cuaca-jangka-pendek-terjadi-di.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Gangguan Cuaca Jangka Pendek Terjadi di DIY
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Gangguan Cuaca Jangka Pendek Terjadi di DIY
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar