Tukang Parkir Gagalkan Aksi Bobol ATM

Written By Unknown on Selasa, 01 April 2014 | 11.22

Tukang Parkir Gagalkan Aksi Bobol ATM

Bangka Pos/Hendra

REKONSTRUKSI PEMBOBOLAN ATM - Kepolisian dari Polres Pangkalpinang menggelar rekonstruksi kasus pembobolan ATM BCA, Sabtu (23/10/2010). Rekonstruksi digelar di 2 TKP yakni ATM BCA Jalan Depati Hamzah, Kelurahan Baciang dan Jalan Koba, Pangkalpinang. Lima tersangka ditangkap di Palembang, Kamis (21/10/2010) subuh. Mereka melakukan aksinya di Pangkalpinang, Selasa (19/10/2010) pagi.

TRIBUNJOGJA.COM, SEMARANG - Mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank BCA di Jalan Kelud Raya, Sampangan, Gajahmungkur, Semarang, nyaris dibobol pencuri.

Selasa (1/4) dini hari sekitar pukul 05.30, seorang pria mencoba menguras uang di dalam ATM.

Percobaan pembobolan mesin ATM yang terletak di depan Swalayan Super itu digagalkan oleh tukang parkir bernama Suntoro (60).

Menurut Suntoro, pelaku yang diperkirakan berumur 20-an tahun mengunci pintu ruang mesin ATM dari dalam.

Di dalam mesin ATM, ditemukan alat-alat yang diduga digunakan untuk membobol antara lain obeng, gergaji besi, dan sebilah besi.

"Saya sudah curiga dari awal. Mau telepon polisi tapi handphone saya ketinggalan, akhirnya ada satpam yang datang lalu dia yang telepon polisi," kata Suntoro di lokasi kejadian.

Menurut Suntoro, tak berselang lama polisi kemudian datang dan mengamankan pria tersebut.

Saat ini, polisi masih memasang garis polisi untuk mengamankan lokasi. Namun aktifitas di mesin ATM lainnya tetap berjalan normal.

Tak ada kerusakan berarti dari mesin ATM tersebut. Sementara dari informasi yang dihimpun, pelaku sudah diamankan polisi.

Hingga berita ini ditulis, belum ada konfirmasi resmi dari pihak Polsek Gajahmungkur, wilayah hukum tempat ATM tersebut berada. (*)

Skandal Kuliner Terkait :

Bakpia Tidak Asli Merajalela di 7 Titik Penting di Yogya


Anda sedang membaca artikel tentang

Tukang Parkir Gagalkan Aksi Bobol ATM

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/04/tukang-parkir-gagalkan-aksi-bobol-atm.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tukang Parkir Gagalkan Aksi Bobol ATM

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tukang Parkir Gagalkan Aksi Bobol ATM

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger