Tak Sabar Antre, Pasien Pukuli Dokter dan Rusak Tempat Praktik

Written By Unknown on Minggu, 30 Maret 2014 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, JOMBANG - Rumah kediaman sekaligus tempat praktik dr Sony S Wirawan di Jalan Raya Desa/Kecamatan Bandarkedungmulyo, Jombang, dirusak massa berjumlah belasan orang, Sabtu (29/3/2014) malam.

Diduga perusakan itu dipicu ketidaksabaran seorang warga yang anaknya terlalu lama antre ditangani dokter. Polisi masih melakukan penyelidikan atas kasus ini.

Informasi yang dihimpun, kejadian sekitar pukul 20.00. Bermula ketika Jamat, warga Dusun Plosorejo Desa bandarkedungmulyo, desa setempat antre untuk mengkhitankan anak laki-lakinya. Saat itu, dokter sedang menangani pasien lainnya.

Karena tidak sabar menunggu, Jamat marah dan mengamuk. Mendadak dia menerobos ruang praktik dokter Sony sembari mengomel berteriak-teriak. Tak hanya itu, Jamal juga mengobrak-abrik tempat praktik dokter tersebut.

Keributan itu memantik kedatangan warga sekitar. Namun bukannya meredakan amarah Jamat, warga yang jumlahnya sedikitnya 10 orang justru membantu Jamat mengobarak abrik tempat praktik dokter yang juga mantan Kepala Puskesmas Bandarkedungmulyo itu.

Mereka memecah kaca meja di ruang paraktik itu. Bahkan mereka kemudian bersama-sama memukuli dan menendangi dokter Sony. Si dokter pun mengalami luka-luka.

Kapolsek Bandarkedungmulyo AKP Hariono mengungkapkan masih menyelidiki kejadian main hakim sendiri itu. Selain itu juga membawa dr Sony ke RSUD Jombang.

"Kami masih melakukan penyelidikan. Nama sejumlah pelaku sudah kami ketahui, sehingga diharapkan kasus ini segera terungkap," katanya singkat. (*)

Skandal Kuliner Terkait :

Bakpia Tidak Asli Merajalela di 7 Titik Penting di Yogya


Anda sedang membaca artikel tentang

Tak Sabar Antre, Pasien Pukuli Dokter dan Rusak Tempat Praktik

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2014/03/tak-sabar-antre-pasien-pukuli-dokter.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tak Sabar Antre, Pasien Pukuli Dokter dan Rusak Tempat Praktik

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tak Sabar Antre, Pasien Pukuli Dokter dan Rusak Tempat Praktik

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger