Album Perdana "PeDeKaTe" Rock n Doel's Ala THE DOEL'S

Written By Unknown on Minggu, 01 Desember 2013 | 11.22

Laporan Reporter Tribun Jogja, Yudha Kristiawan

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - THE DOEL'S grup band asal Yogya yang beranggotakan Dani (drum), Solmet (vokal), Epen (bas) dan Adi (gitar). Meskipun baru resmi terbentuk setahun lalu, progres band indie dari kawasan timur Yogyakarta ini cukup menjanjikan. Terbukti kuartet ini baru saja merampungkan album indie perdana mereka berjudul PeDeKaTe.

Album berisi sepuluh lagu ini, mereka sepakati bergenre Rock n Doel's. Sebuah aliran berbasic Rock n Roll dengan menampilkan karakter The Doel's yang mereka yakini bisa memberikan warna tersendiri dalam dunia musik indie label.

"Album ini semua kita kerjain sendiri dibantu teman-teman dekat kami. Namanya juga indie label. Mulai recording, bikin klip, kecuali penggandaan kita kerjakan sendiri. Apa yang kita punya kita maksimalkan," ujar Adi.

Menyimak lagu-lagu dalam album yang dijual dengan sistem direct selling ini, seperti lagu berjudul "Pedekate", "Kimcil Ganas" dan "Gigi Gondrong,", The Doel's menyuguhkan pengalaman keseharian para personilnya yang dikemas dalam lirik apa adanya nan menggelitik.

Adi berujar, lagu "Kimcil Ganas" misalnya, menceritakan konsep cinta seorang Kimcil, yakni sebutan remaja perempuan yang dianggap masih labil dalam bersikap. Lain lagi dengan lagu "Gigi Gondrong", dalam lagu ini kurang lebih ingin menyampaikan pesan bahwa setiap yang sudah bukan atau bukan kepunyaan kita, seolah selalu lebih menarik.

"Lagu gigi gondrong, itu ceritanya mantan kekasih yang ketika berjumpa lagi kok terlihat lebih menarik dari sebelumnya, meski dengan segala kekurangan yang dia punya," terang Adi terbahak.

Sebelum merampungkan album perdana yang dibanderol hanya sepuluh ribu ini, beberapa lagu The Doel's terlebih dahulu telah diunggah ke situs jejaring sosial. Saat ini, dua buah video klip yang rencananya akan dijadikan hit single hampir selesai digarap. Untuk klip lagu "Hanya Kamu" sudah bisa diunduh di You Tube, semenntara lagu "Bidadari" masih dalam proses pengerjaan.

"Video klip kita kerjakan sendiri, bahkan istri Adi juga dilibatkan, suruh pegang kamera," kata Dani.

Sementara itu, untuk menunjang penampilan agar memiliki ciri khas, setiapkali tampil, para personil The Doel's selalu memakai wig. Diakui mereka, hal ini sengaja dilakukan agar band ini memiliki karakter dan ciri khas.

"Tujuannya untuk membangun image. Tapi catat, kami bukan band dagelan," tandas Dani.

Soal pemilihan nama The Doel's, Dani yang badannya dipenuhi tatto berujar, mereka berempat sepakat memakai nama tersebut lantaran terinspirasi sosok Pak Doel yang tak lain adalah ayah dari Dani sendiri. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Album Perdana "PeDeKaTe" Rock n Doel's Ala THE DOEL'S

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/12/album-perdana-rock-n-doels-ala-doels.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Album Perdana "PeDeKaTe" Rock n Doel's Ala THE DOEL'S

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Album Perdana "PeDeKaTe" Rock n Doel's Ala THE DOEL'S

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger