Laporan Reporter Tribun Jogja, Ekasanti
TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali memberikan potongan harga tiket kepada para penumpang. Menyambut Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober mendatang, PT KAI memberikan potongan harga tiket 28 persen khusus bagi pelajar dan mahasiswa.
Potongan harga itu berlaku untuk tiket kereta api komersial jarak jauh untuk pemesanan tiket tanggal 1-31 Oktober 2013 dengan waktu keberangkatan di masa yang sama, yakni 1-31 Oktober 2013.
Untuk mendapatkan tiket promo ini, pelajar dan mahasiswa cukup menunjukkan kartu identitas pelajar atau mahasiswa yang masih berlaku dan memberikan fotokopi kartu tersebut pada waktu memesan atau membeli tiket kereta di loket stasiun.
"Pembelian atau pemesanan tiket promo ini hanya bisa dilakukan di loket stasiun," ucap Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Sumarsono, Selasa (1/10).
Menurut Sumarsono, di wilayah Daop 6 Yogyakarta terdapat 11 KA komersial jarak jauh yang termasuk dalam promo tersebut.
Sebelas KA tersebut adalah KA Argo Dwipangga relasi Solo Balapan-Gambir PP, Argo Lawu relasi Solo Balapan-Gambir PP, KA Taksaka relasi Yogyakarta-Gambir PP, KA Lodaya relasi Solo Balapan-Bandung PP, KA Sancaka relasi Yogyakarta-Surabaya Gubeng PP, KA Malioboro Ekspres relasi Yogyakarta-Malang PP.
Kemudian KA Senja Utama Solo relasi Solo Balapan-Pasar senen PP, KA Senja Utama relasi Yogyakarta-Pasar senen PP, KA Fajar Utama Yogya relasi Yogyakarta-Pasar Senen PP, KA Bogowonto relasi Yogyakarta-Pasar Senen PP dan KA Gajahwong relasi Yogyakarta-Pasar Senen PP.
Serta semua KA komersial jarak jauh dari Daop lain yang melintasi Daop 6 Yogyakarta. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Pelajar dan Mahasiswa Dapat Diskon Naik Kereta Api
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/10/pelajar-dan-mahasiswa-dapat-diskon-naik.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pelajar dan Mahasiswa Dapat Diskon Naik Kereta Api
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pelajar dan Mahasiswa Dapat Diskon Naik Kereta Api
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar