Ini Cerita Dibalik Pelindung Kepala Rooney

Written By Unknown on Selasa, 17 September 2013 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, MANCHESTER – Banyak orang mengira Wayne Rooney memakai semacam ikat kepala saat laga melawan Crystal Palace di Stadion Old Trafford. Diketahui kemudian, "bandana" itu ternyata adalah ExoShield HeadGuard, pelindung kepala khusus garapan dari Storelli.

Saat Inggris seri dengan Ukraina dalam kualifikasi Piala Dunia, Rooney memilih absen karena cedera kepala yang diderita akibat tabrakan saat latihan. Siapa nyana, tak sampai sepekan ia sudah bisa bermain full 90 menit melawan Palace.

Dilaporkan Daily Mail, begitu mendengar kabar cedera Roo, produsen pelindung kepala dari New York tersebut segera mengirimkan produknya ke kubu Man U. Setelah mencoba saat latihan, Roo pun menyatakan siap berlaga dengan pelindung kepala tersebut.

ExoShield HeadGuard dipercaya memberikan perlindungan ekstra untuk pemain yang menderita cedera di kepala. Desain panel alat tersebut itu juga dapat membantu luka tidak semakin meluas dan melindungi tulang tengkorak dahi dan belakang.

Hasilnya, di laga tersebut ia menyumbang satu gol saat Man United menang 2-0. Selain efek dari pelindung kepala itu, Manajer Man United (MU), David Moyes mengaku bahwa dirinya telah mencoba tim medis MU untuk mempercepat kondisi Rooney agar segera pulih dan bisa bermain untuk MU. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ini Cerita Dibalik Pelindung Kepala Rooney

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/09/ini-cerita-dibalik-pelindung-kepala.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ini Cerita Dibalik Pelindung Kepala Rooney

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ini Cerita Dibalik Pelindung Kepala Rooney

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger