Tak Akur dengan Gubernur, Rano Karno Mundur?

Written By Unknown on Selasa, 23 Juli 2013 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, JAKARTA - Politisi PDI-Perjuangan, Rano Karno, dikabarkan ingin mundur dari jabatannya sebagai wakil gubernur Banten. Pangkal persoalannya karena Rano tidak akur dengan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah.

Informasi yang beredar di kalangan wartawan, Rano sudah melapor ke Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarno Putri perihal keinginannya itu. Namun laporan itu belum mendapatkan keputusan dari DPP PDI-Perjuangan.

Kabarnya sejak menjabat Wakil Gubernur Banten, Rano Karno nyaris tidak mengemban tugasnya sebagai wakil gubernur yang semestinya.

Ketua DPP PDIP-P Maruarar Sirait ketika dikonfirmasi Tribunnews.com, Selasa (23/7/2013), kebenaran informasi itu enggan berkomentar panjang. "Silakan konfirmasi ke Sekjen," kata Maruarar.

Sekjen PDI-P Tjahjo Kumolo yang dikonfirmasi lewat telepon selulernya enggan berkomentar.

Pada Pilkada Provinsi Banten 2011 lalu pasangan Ratu Atut-Rano Karno diusung 11 partai politik antara lain Partai Golkar, PDIP, Partai Hanura, Gerindra, PKB, PBB dan PAN.
Pasangan Atut-Rano yang juga didukung 22 partai non parlemen memperoleh 61 persen suara pemilih, unggul dari pasangan Wahidin Halim-Irna Narulita yang memperoleh 38,39 persen, dan pasangan Jazuli Juwaeni-Makmun Muzaki dengan perolehan suara 11,40 persen. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Tak Akur dengan Gubernur, Rano Karno Mundur?

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/07/tak-akur-dengan-gubernur-rano-karno.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tak Akur dengan Gubernur, Rano Karno Mundur?

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tak Akur dengan Gubernur, Rano Karno Mundur?

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger