Ribuan Warga Mijen Demak Dievakuasi

Written By Unknown on Rabu, 10 April 2013 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM, DEMAK - Ribuan warga Kecamatan Mijen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, dievakuasi. Hal itu terjadi karena permukiman mereka tergenang banjir luapan Sungai Wulan setinggi 1 meter - 1,5 meter.

Proses evakuasi itu berlangsung sejak Rabu (10/4/2013). Evakuasi dilakukan tim SAR Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jepara dan sejumlah warga.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Jepara Mohammad Toha mengatakan, BPBD Jepara menerjunkan 50 personil. BPBD mengerahkan pula empat perahu karet, dua pakai dayung dan dua lagi bermesin.

"Kami mengevakuasi warga sejak Selasa (9/4/2013) pukul 22.00 dan dilanjutkan pagi ini," kata dia.

Wawan (35), warga Desa Jleper, Kecamatan Mijen, mengaku, air di perkampungan meninggi mulai pukul 00.30. Saat ini masih ada 200 warga yang belum dievakuasi.

Sebelumnya, tanggul Sungai Wulan jebol sepanjang 30 meter pada Selasa lalu pukul 20.30.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ribuan Warga Mijen Demak Dievakuasi

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/04/ribuan-warga-mijen-demak-dievakuasi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ribuan Warga Mijen Demak Dievakuasi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ribuan Warga Mijen Demak Dievakuasi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger