TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA
- Ketahuan sebagai pelaku pencurian dompet, Mbalah (55) warga Paliyan Wonosari Gunungkidul ditangkap anggota Reskrim Polresta Yogyakarta. Hingga Minggu (10/2/2013) pagi, pria berkacamata itu masih dalam pemeriksaan penyidik Mapolresta.Ditemui di Satreskrim Polresta Yogyakarta Minggu pagi, Mbalah mengaku mencuri dompet di sebuah warung makan di Gondomanan. Kejadiannya pada Sabtu (9/2/2013) sore. Saat itu dia sedang melintas. Begitu melihat ada dompet ditinggalkan pemiliknya ke kamar mandi, dia langsung masuk dan mengambilnya.
Namun, saat perjalanan pulang dengan angkutan, ternyata polisi membuntutinya. Di Siono Gunungkidul, Mbalah ditangkap saat turun dari angkutan. "Saya mencuri karena kepepet. Anak saya butuh biaya sekolah," katanya, Minggu (10/2/2013).
Anda sedang membaca artikel tentang
Mbalah Curi Dompet untuk Biaya Sekolah Anak
Dengan url
http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/02/mbalah-curi-dompet-untuk-biaya-sekolah.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Mbalah Curi Dompet untuk Biaya Sekolah Anak
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Mbalah Curi Dompet untuk Biaya Sekolah Anak
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar