NYPD Luncurkan Aplikasi Pelaporan Kejahatan

Written By Unknown on Sabtu, 19 Januari 2013 | 11.22

TRIBUNJOGJA.COM - Langkah kepolisian Amerika Serikat dalam memanfaatkan kemajuan teknologi untuk menunjang tugas-tugasnya patut dicontoh.

Kepolisian New York (New York Police Department/NYPD) meluncurkan aplikasi pelaporan kriminal pertamanya yang bisa diunduh dan digunakan seluruh warga kota itu untuk melaporkan tindak kejahatan yang mereka ketahui.

Aplikasi pelaporan untuk perangkat mobile tersebut dibuat untuk membantu misi NYPD dalam meningkatkan kualitas hidup di New York melalui kerja sama dengan masyarakat, menurut blog teknologi Tuaw dalam laporannya.

Tentu saja upaya itu juga sekaligus untuk memberikan hak-hak kontitusional masyarakat dalam penegakan hukum, mendapatkan kedamaian, mengurangi ketakutan, dan terciptanya lingkungan yang aman.

Bukan saja memudahkan masyarakat dalam mengakses statistik kriminal hingga daftar buron, aplikasi NYPD crime-reporting juga memungkinkan pengguna mendapatkan tips-tips tentang mengatasi kriminalitas.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

NYPD Luncurkan Aplikasi Pelaporan Kejahatan

Dengan url

http://jogyamalioboro.blogspot.com/2013/01/nypd-luncurkan-aplikasi-pelaporan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

NYPD Luncurkan Aplikasi Pelaporan Kejahatan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

NYPD Luncurkan Aplikasi Pelaporan Kejahatan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger